Rabu, 11 Mei 2011

Mengaktifkan (backup) system restore windows

Salah satu fasilitas yang tersedia di windows adalah tools system restore. Fungsi dari System Restore adalah untuk membackup (membuat cadangan/kopian) file sistem windows anda.

Manfaat yang akan amda peroleh jika mengaktifkan system restore pada komputer anda, adalah membantu anda mengembalikan kondisi windows (jika terjadi error/konflik) ke kondisi semula. Jadi jika terjadi kerusakan file system windows di komputer anda maka anda masih bisa memanfaatkan system restore untuk menyembuhkan komputer anda. (jadi sedikit lebih menghemat waktu) jika dibanding menginstal ulang windowsnya. Namun tidaklah semua kerusakan pada system windows anda dapat direstore, jika kerusakannya sangat fatal maka kemungkinan besar tidak dapat direstore lagi, jadi salahsatu jalan untuk memperbaiki windows adalah dengan cara diinstal.


Kerugian yang akan anda peroleh jika mengaktifkan system restore:

Ruang hardisk komputer anda akan dialokasikan oleh windows untuk menyimpan file backup system (besarnya tergantung perubahan dan updata file system windows anda), namun hal ini tidak menjadi masalah jika ukuran (kapasitas) hardisk besar.

Jika berminat untuk mengaktifkan system restore, lakukan langkah berikut:

1. Pada start menu pilih:
Start => Programs => Accessories => System Tools => System Restore


2. klik system restore settings


3. pilih drive (partisi) yang akan di backup
jika system window anda diinstall di drive C, maka nonaktifkan saja monitoring drive lainnya (D,E).
ini dimaksudkan supaya ukuran file backupnya tidak terlalu besar, dan tidak menguras resource windows untuk memonitoring semua drive. karena intinya yang akan di backup adalah system windows saja.


4. klik drive E, kemudian pada kotak dialog derikut centang turn off system restore on this drive. klik OK (lakukan langkah 3 dan 4 pada drive yang lain)



5. Pada kotak dialog berikut klik create a restore point


6. pada textbox Restore point description, ketik nama atau deskripsi restore point anda (ketik saja tanggal backupnya)
klik tombol create


7. jika berhasil maka muncul pesan sukses berikut



8. jika satu waktu windows anda mengalami masalah, bisa melakukan perbaikan dengan menggunakan system restore
(lakukan langkah 1 dan 2, catatan : pada langkah 2 pilih "restore mycomputer to earlier time")
setelah muncul kotak dialog berikut pilih tanggal backup restore poin yang ada, biasanya tanggalnya agak tebal dari tanggal lainnya)

klik next, maka akan dimulai proses perbaikan system windows, restart komputer setelah sukses.

Tips:
Jangan terlalu banyak membuat restore point, karena akan menguras ruang hardisk anda, Jika terlalu banyak restoro point, bisa dihapus sebagian, cukup 1 atau dua restore point dalam sebulan.(pilih restore point yang terbaik/ pada saat melakukan backup windowsnya masih stabil).
Posted on 06.57 / 0 komentar / Read More

Mengubah nama registrasi pemilik (Owner ) komputer di system properties

Mungkin anda pernah meminta tolong ke orang lain untuk menginstal windows di komputer anda. Atau anda salah memasukkan nama pada saat menginstal Windows.Cara mudah untuk melihat nama pemilik komputer yang terdaftar di windows adalah dengan melihat system properties

Klik tombol bendera
+ Pause Break
atau Start => Setting => Control Panel => System

Dari gambar telihat bahwa:
a. nama pemilik (owner) : GEO (bisa diganti sesuai nama anda)
b. nama organisasi : FISIKA


Untuk mengubah
nama pemilik (owner) tersebut bisa lakukan tips berikut:

1. Pada start menu pilih run , ketik regedit


2. Pada kotak dilog registry editor buka direktori berikut:
HKEY_LOCAL_MACHINE | Software | Microsoft | Windows NT | CurrentVersion


3. klik kanan RegisteredOwner dan pilih Modify


4. pada value data ketik nama anda


5. klik kanan RegisteredOrganization dan pilih Modify


6. pada value data ketik nama organisasi atau instansi anda, atau apa saja asal tidak melanggar SARA.


7. Restart komputer anda, buka system properties untuk melihat perubahannya.
Posted on 06.54 / 1 komentar / Read More

Menonaktifkan (disable) autorun /autoplay CD /DVD

Windows secara default mengaktifkan autorun (autoplay) CD. Anda dapat membuat settingan ini menjadi tidak aktif. Kegunaan yang anda peroleh jika menonaktifkan fitur ini adalah:
1. Mengurangi alokasi memory untuk penanganan fitur autoplay CD, sehingga windows dapat memanfaatkan alokasi memory tersebut untuk aplikasi/fitur lain, jadi secara tidak langsung anda mengurangi beban kerja windows.
2. dapat membantu mencegah komputer anda terinfeksi oleh virus yang bersifat autorun yang terdapat dalam CD

Kerugiannya:
1. Jika anda memasukkan CD ke dalam CD/DVD Player maka isi CD tersebut tidak langsung terbaca oleh Multimedi Palyer (Winamp, Windows media player, dll),untuk membukanaya anda harus menjalankan dulu Multimedia Player kemudian browse ke CD
2. Jika anda memasukkan CD data ke CD/DVD Player maka isi CD tersebut tidak langsung terbaca oleh Windows explorer,untuk membukanaya anda harus menjalankan/klik ikon CD/DVD (Drive CD)

Jika berminat untuk mengubah settingan autoplay CD, lakukan langkah berikut:

1. Buka Windows Explorer
Klik kanan pada ikon drive CD/DVD
Pilih Properties



2. Pilih tab Autoplay, Klik "take no action"
Klik Apply kemudian OK


3. Selanjutnya buka kembali kotak dialog CD/DVD Properties
Filih fitus yang lain, pictures atau Music CD


4. Pilih " take no action"
Klik Apply , OK


5. Untuk mengembalikan ke keadaan semula cukup klik tombol restore default
Posted on 06.50 / 0 komentar / Read More

Memanfaatkan PowerToys TweakUI for Windows

PowerToys TweakUI for Windows adalah merupakan salahsatu tools (utility) yang disedikan oleh Microsoft untuk melakukan pengubahan pengaturan dari beberapa settingan standar aplikasi windows.

Aplikasi TweakUI ini berukuran 224 Kb (lumayan kecil),penggunaannya sangat mudah, karena tampilan GUI sangat sederhana. lihat gambar di bawah



Untuk mendownloadnya bisalangsung download ke situs Microsoft
http://download.microsoft.com/download/f/c/a/fca6767b-9ed9-45a6-b352-839afb2a2679/TweakUiPowertoySetup.exe

Jika link di atas tidak berfungsi, bisa gunakan link berikut,
http://www.microsoft.com/windowsxp/downloads/powertoys/default.mspx
(pada halaman yang muncul cari tulisan TweakUI.exe)



Setelah mendownload TweakUI, anda cukup melakukan double klik untuk menginstalnya. Tampilan aplikasi TweakUI seperti gambar di bawah:

Posted on 06.48 / 0 komentar / Read More

Menggunakan disk defragmenter untuk mengatur file di hardisk

Disk defragmenter merupakan salah satu tools bawaan windows, anda dapat menggunakannya untuk mengatur file-file di hardisk anda. Biasanya file-file dihardisk kita tidak beraturan mungkin karena pengaruh sering instal program, menutup aplikasi secara tidak normal (hang), mengcopy dan menghapus atau memindahkan file, dan berbagai aktifitas managemen file lainnya. Oleh karena file tersebut jika diandaikan lembaran-lembaran kertas, maka sebagian merupakan lembar kuitansi, lembar catatan harian dan lembaran lain jika tidak diatur akan berserakan di dalam lemari atau meja anda. Maka supaya mudah anda mendapatkan file tersebut ada baiknya dimasukkan ke dalam map(folder), sehingga jika anda mencari file kuitansi hanya perlu mengambil map kuitansi saja, tidak perlu mengganggu map yang lainnya. Demikian pula windows akan mengatur file sistem, file aplikasi, dan file data ke dalam lokasi-lokasi tertentu di dalam hardisk sehingga memudahkan windows mencari file-file yang dibutuhkan.

Berikut tutorial menggunakan disk defragmenter:


1. Pada start menu pilih program->Acessories -> System Tools -> Disk defragmenter



2. Pilih drive yang berisi file windows anda (misalnya drive C), secara default windows diinstal di drive C


3. Klik tombol Analyze, tunggu hingga windows melakukan analisa terhadap file-file di hardisk anda. Jika ada file yang belum terfragmentasi maka kotak dialok untuk melakukan defrag. Tekan tombol defrag, proses ini butuh waktu sekitar 1 - 4 jam tergantung kapasitas hardisk yang di defrag


Catatan:
Proses defrag ini sebaiknya dilakukan sekali sebulan jika banyak melakukan prubahan file pada hardisk anda, jika jarang melakukan perubahan sebaiknya sekali dalam 2 bulan.
Posted on 06.45 / 0 komentar / Read More

Cara backup dan restore registry windows

Berikut ini adalah cara melakukan backup dan restore registry

A. untuk membackup registry lakukan langkah berikut

1. Pada start menu pilih Run ketik regedit
2. Pada kotak dialog registry editor, pilih file => export



3. Simpan file tersebut, misalnya : backupreg12des (secara default file ini berektensi reg, backupreg12des.reg)
Klik tombol save (file ini sewaktu-waktu dapat anda gunakan jika terjadi kesalahan pada setting registry)



B. Restore (mengembalikan) registry ke kondisi awal

Cara I.
Cari file backupreg12des.reg, kemudian double klik file tsb, otomatis registry akan terupdate (restore)

Cara II
Masuk ke regisrtry editor
pada menu bar, pilih File => Import
cari file backupreg12des.reg (sesuaikan dengan file backup anda) , klik OK.

Anda bisa gunakan salah satu saja
Posted on 06.41 / 0 komentar / Read More

Mengubah theme (tampilan) windows XP menjadi Windows 7 menggunakan Seven Transformation Pack

Seven Transformation Pack adalah sebuah aplikasi untuk customize theme windows XP ,aplikasi Seven Transformation Pack akan mengubah atau mengkonversi tampilan sistem berbasis windows XP (themes Windows XP) akan terlihat seperti theme Windows 7 dan beberapa fitur-fiturnya akan ikut berubah. Anda tidak perlu membeli Windows 7 atau aplikasi pihak ke-3 untuk mendapatkan Windows 7 GUI . Seven Transformation Pack ini dapat didownload dan gunakan secara gratis.

Aplikasi Seven Transformation Pack
akan memperbarui Windows XP dan Windows Server 2003 menjadi Windows Seven GUI dengan menambahkan beberapa tema serta menambahkan beberapa file sistem yang dibutuhkan.

Seven Transformation Pack memberikan tampilan sistem anda lebih segar dan indah  seperti tampilan baru sistem operasi Microsoft Windows 7. Perubahan kemasan akan tampak pada sistem ikon, skin dan toolbar dan juga menambahkan perangkat tambahan baru ke
desktop komputer.

Contoh tampilan desktop komputer yang telah diistal
program Seven Transformation Pack bisa dilihat di bawah ini

Jika anda tertarik menggunakan atau menginstal aplikasi ini di desktop komputer, bisa download disini Seven Transformation Pack, ukuran file sekitar 23 MB

Setelah anda mendownload
installer Seven Transformation Pack, terlebih dahulu mengekstraknya kemudian menginstal , setelah selesai terinstal maka harus merestart komputer, selanjutnya aplikasi ini akan mengubah tampilan windows XP menjadi windows 7

Jika ingin mendownload lebih banyak lagi bisa gunakan link berikut:
windows 7 themes for windows xp 
Posted on 06.38 / 0 komentar / Read More

Menggunakan disk cleanup untuk membersihkan temporer file windows

File temporer merupakan file yang dibuat oleh windows atau aplikasi lainnya dan disimpan secara sementara di dalam hardisk. File ini biasanya digunakan oleh suatu aplikasi pada saat sedang berjalan, tetapi pada saat aplikasi tersebut ditutup, file temporer yang seharusnya dibuang secara otomatis ternyata tidak semuanya terbuang (terhapus), mungkin karena pengaruh bug (kesalahan) program atau tidak kompatibelnya aplikasi tersebut dengan windows. Jika file ini tidak dihapus maka semakin lama jika menjalankan aplikasi akan bertambah file temporernya, sehingga bisa membebani hardisk dan windows anda.

Aplikasi bawaan windows untuk menghapus file tersebut adalah Disk cleanup. Berikut tutorial menggunakan disc cleanup.


1. Pada start menu pilih Program -> Accessories -> System Tools -> Disk cleanup



2. Pilih drive yang akan anda bersihkan file temporernya

3. Klik tombol OK, maka akan muncul kotak dialog proses scanning


4. Pada kotak dialog berikut centang semua pilihan yang ada di dalam list, kemudian klik tombol OK. maka file sampah tersebut akan dihapus.

Posted on 06.38 / 0 komentar / Read More

Menambah virtual memory komputer anda

Salahsatu fasilitas yang disediakan oleh windows adalah virtual memory. Virtual memory merupakan memori cadangan yang diatur oleh windows dengan mengalokasikan sebagian ruang hardisk yang dapat digunakan (berfungsi) sebagai memory jika memory fisik (ddr ram) komputer anda penuh. Virtual memory ini sangat membantu dalam menunjang kinerja windows anda. Anda dapat melakukan setting virtual memory windows di komputer anda. berikut adalah cara mengatur (setting) virtual memory windows.
1. Pada start menu pilih setting -> Control Panel. Pada kotak dialog kontrol panel double klik System


2. Pada kotak dialog system properties, pilih tab Advanced, pada bagian Performance klik Setting


3. Pada kotak dialog performace option pilih tab Advanced klik tombol Change

4. Pada kotak dialog Virtual Memory: a. Bagian Drive: pilih drive yang akan anda jadikan virtual memory, misalnya D (Uasahakan gunakan partisi yang masih kosong, jika tidak ada partisi hardisk anda pilih saja drive C) b. Bagian Custom Size, ketik angka sesuai keinginan anda, saya memilih maximum size 1000 MB, jika anda punya ruang hardisk yang besar bisa gunakan angka yang lebih tinggi l c. Klik tombol Set d. Klik tombol OK


5. Tutup kotak dialog yang lain dengan menekan tombol OK.

Virtual memory komputer anda sudah aktif , mudah2an perubahan kinerja windows anda.
Posted on 06.33 / 0 komentar / Read More
Terkadang di komputer kita terdapat program atau service yang berjalan secara otomatis. Namun tidak semua program tersebut dibutuhkan saat itu. Program tsb dapat sementara dinonaktifkan agar tidak terlalu membebani windows. Sehingga komputer kita dapat bekerja lebih cepat.

Berikut tutorial untuk mempercepat startup windows anda. Silahkan dicoba


I. Cara Pertama

Di desktop Klik start pilih Run, ketik msconfig, klik OK


Klik tab Startup, hilangkan centang program yang tidak terlalu anda butuhkan, jika suatu waktu anda membutuhkannya anda bisa mengaktifkannya kembali dengan memberi tanda centang


3. Klik tab sevice, anda bisa menghilangkan centang service yang dianggap tidak perlu, misal Automatic Update, Net meeting, Messenger


4. Klik tab Boot.ini
Atur pada time out, anda bisa memasukkan angka 10 atau lebih besar dari sepuluh. Hati2 menggunakan angka yang lebih kecil dari 10 karena bisa membuat komputer anda tidak stabil. Proses ini akan mempercepat proses booting windows.


Tekan tombol Apply kemudian tombol OK
Lakukan restart komputer untuk melihat perubahan.

II. Cara Kedua

Dengan menggunakan services.msc
Di desktop Klik start pilih Run, ketik: services.msc
Klik OK

Pada kotak dialog services klik program yang akan anda atur, apakah akan diaktifkan atau di nonaktifkan.
Misalnya saya akan menonaktifkan messengger, maka saya melakukan double klik pada Messengger, hingga muncul kotak dialog pilihan startup type


Pada startup type pilih disabled, berarti messengger akan dinonaktifkan


Klik OK.
Lakukan hal ini pada beberapa sevice atau aplikasi yang untuk sementara bisa dinonaktifkan (disable )
Anda telah berhasil mengurangi beban startup windows.
Mudah2an komputer anda dapat lebih cepat dari semula.
Posted on 06.30 / 0 komentar / Read More
 
Copyright © 2011. Tips n Trik Blog . All Rights Reserved
Home | Company Info | Contact Us | Privacy policy | Term of use | Widget | Site map
Design by Herdiansyah . Published by Borneo Templates